Header Ads

5 Tips Cara Perawatan Rambut Pria yang Panjang


Melakukan perawatan rambut pria yang panjang berbeda dengan perawatan rambut yang pendek. Dari itu penting sekali mengetahui akan apa saja yang harus dilakukan supaya tampilan rambut panjang tetap sehat dan kuat.  

Memiliki rambut yang panjang bagi seorang pria memang tidak begitu umum, akan tetapi jika memilikinya dan bisa merawatnya dengan baik tentunya bisa memberikan penampilan yang berbeda. Akan tetapi dalam perawatan rambut pria yang panjang tentunya agak berbeda dengan perawatan rambut yang biasa. Terutama jika anda yang berencana ingin memanjangkan rambut. Dalam menjaga kondisi rambut yang panjang tetap terjaga dengan baik sebenarnya ada beberapa tips yang bisa dilakukan. 

Perawatan yang baik ini bisa sangat penting dalam menjaga penampilan yang berbeda dan tetap dalam kondisi yang sehat. Dan untuk tips yang bisa dilakukan dalam perawatan rambut pria ini seperti berikut ini. Lakukan pemotongan rambut secara teratur. Melakukan pemotongan disini bukan harus memotong rambut menjadi pendek, akan tetapi memotong bagian rambut jika bercabang. 

Anda cukup memotongnya sesuai dengan yang dibutuhkan, selain itu untuk pemotogannya cukup dilakukan satu atau dua kali sekali. Gunakan berbagai peralatan yang tepat. Dalam perawatan untuk rambut panjang perlu juga diperhatikan akan penggunaan peralatan yang bagus dan tepat. Dalam hal ini seperti penggunaan sisir bergigi lebar dan berkualitas. Dengan peralatan yang baik dan bagus maka hasilnya untuk rambut juga bisa lebih baik. 

Perhatikan dalam penggunaan ikat rambut atau topi. Rambut pria yang panjang biasanya sering sekali diikat untuk menambah penampilan yang berbeda. Dalam penggunanaan ikat rambut ini harus diperhatikan supaya dalam penggunaan ikat rambut tidak terlalu kencang karena bisa menyebabkan kerontokan rambut. Selain itu dalam penggunaan topi juga jangan terlalu sering karena bisa membuat rambut tidak bisa bernafas. Menjaga rambut tetap terhidrasi. 

Terhidrasi disini maksudnya keadaan rambut memiliki kelembaban yang terjaga sehingga tampilan rambut tetap sehat dan kuat. Lakukan keramas secara rutin dengan cara yang benar. Melakukan keramas yang benar sangat bermanfaat dalam membuat rambut yang panjang anda tetap terjaga kesehatannya dan terhindar dari rambut yang bermasalah. Selain itu dalam keramas rambut gunakan juga produk shampo yang terbaik seperti dengan menggunakan shampo Clear yang baik untuk perawatan rambut.

No comments

Powered by Blogger.