Header Ads

Memilih Perusahaan Pinjaman Online Langsung Cair yang Aman

Image result for pinjaman online langsung cair bfi

Ada banyak perusahaan fintech yang menawarkan pinjaman online langsung cair. Dari sekian banyak perusahaan, ada yang kredibel ada pula yang ilegal dan bodong. Anda jangan sampai salah pilih. Setidaknya perusahaan fintech yang anda pilih harus memenuhi dua kriteria di bawah ini. 

TERDAFTAR OJK DAN AFPI

Kriteria yang pertama adalah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Ada ratusan perusahaan fintech tapi tidak semuanya terdaftar di OJK. Anda harus memilih perusahaan yang sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK. Tidak hanya OJK, anda juga sebaiknya memilih perusahaan Fintech yang sudah terdaftar di AFPI (Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia).

OJK merupakan lembaga resmi negara yang berperan melakukan pengawasan terhadap semua kegiatan yang dilakukan di dalam sektor jasa keuangan, termasuk perusahaan fintech yang akhir-akhir ini baru muncul. Sedangkan AFPI adalah organisasi yang menjadi wadah para pelaku usaha di dunia Fintech Peer to Peer (P2P) Lending.

Image result for pinjaman online langsung cair bfi

Ada alasan kenapa anda harus memastikan perusahaan fintech yang menyediakan pinjaman online langsung cair sudah terdaftar di OJK dan AFPI atau belum. Kedua lembaga tersebut memberikan perlindungan kepada peminjam maupun pemberi pinjaman agar bisa melaksanakan transaksi secara aman. 

OJK berperan mengatur tata cara penagihan pinjaman online langsung cair agar tidak dilakukan secara sewenang-wenang. AFPI berperan dalam menentukan kesepakatan suku bunga di antara para perusahaan fintech. Jika ada perusahaan yang melakukan pelanggaran, nasabah bisa mengadukannya kepada OJK atau AFPI.

TERSERTIFIKASI ISO 27001

Sertifikasi ISO 27001 merupakan standar dari kementerian Komunikasi dan Informasi terkait sistem manajemen pengamanan informasi dan hal ini menjadi persyaratan yang dari OJK untuk layanan pinjaman uang berbasis teknologi. Anda sebagai calon nasabah sebaiknya memilih perusahaan fintech pinjaman online langsung cair yang sudah tersertifikasi ISO 27001.

Perusahaan fintech yang sudah tersertifikasi ISO 27001 berarti sudah membuktikan diri sebagai perusahaan pinjaman online yang memiliki tata kelola data nasabah sesuai standar internasional yang berlaku.

Demikian dua kriteria perusahaan pinjaman online langsung cair yang sebaiknya anda perhatikan. OJK telah mengeluarkan data perusahaan fintech yang telah terdaftar dan diawasi oleh lembaga ini. Anda bisa mengaksesnya secara online untuk memastikan hal tersebut.

No comments

Powered by Blogger.