Resep Donat Kentang Beserta Cara Buatnya yang Paling Mudah
Jika Anda sedang memiliki waktu senggang, membuat sajian donat kentang mungkin bisa jadi ide yang menarik untuk dijadikan sebagai camilan keluarga. Apalagi resep donat kentang ini ternyata mudah didapatkan, dan bisa saja bahan bakunya sudah tersedia di dapur rumah.
Mau tahu bahan-bahan apa saja yang mesti dipersiapkan dan cara buatnya? Yuk simak ulasannya dibawah ini.
Bahan yang Diperlukan
- Untuk melengkapi resep donat kentang ini, sejatinya memerlukan bahan-bahan yang diantaranya adalah sebagai berikut:
- 100 gram kentang yang sudah dikukus dan dihaluskan, atau bisa juga diganti dengan Knorr Potato Flakes 500 gram dari Unilever Food Solutions.
- 25 gram susu bubuk
- 250 gram tepung terigu cakra
- 50 gram gula pasir
- 35 gram margarin atau kurang lebih sebanyak 1 sendok makan
- 5 gram ragi instan
- 2 butir kuning telur
- ¼ sendok teh garam
- 50 ml air dingin
- Topping bisa berupa gula halus, keju, atau bisa disesuaikan dengan selera
Cara Pembuatan
- Setelah berbagai bahan resep donat kentang diatas sudah lengkap, maka berikut cara buatnya
- Campurkan tepung terigu, susu bubuk, gula pasir dan ragi kedalam sebuah wadah yang berukuran cukup besar. Kemudian aduk secara merata agar adonan menjadi terlihat menyatu.
- Kemudian tambahkan kuning telur, air dingin dan kentang. Uleni adonan tersebut sehingga teksturnya menjadi setengah kalis.
- Lakukan proofing atau diamkan sejenak adonan selama kurang lebih 30-45 menit lamanya, atau hingga terlihat adonan menjadi mengembang 2 kali lipat.
- Lalu timbang adonan biasanya mencapai berat 40 atau 50 gram, lalu bulatkan adonan tersebut dan taruh diatas permukaan loyang.
- Diamkan lagi adonan yang di atas loyang tersebut hingga sampai terlihat memekar.
- Setelah terlihat memekar, barulah Anda melakukan tekanan pada adonan dengan menggunakan telapak tangan. Lubangi bagian tengahnya dengan botol air mineral ataupun dengan cetakan khusus, agar wujudnya bisa menyerupai sajian donat.
- Panaskan api, lalu goreng donat dengan minyak yang banyak dan api sedang.
- Selagi digoreng, putar-putar adonan donat dengan menggunakan sumpit dan lakukan balikan sekali saja.
- Setelah terlihat kecoklatan, angkat donat lalu tiriskan
- Taburi dengan topping sesuai selera dan donat pun siap disantap
Selamat mencoba!
Post a Comment